Link JATIM || SOLOK SELATAN, – Kembali terjadi, Peristiwa penembakan oleh polisi ke sesama anggota polisi. Peristiwa tersebut terjadi di Parkiran Polres Solok Selatan, Polda Sumatera Barat. Pada Jumat (22/11/2024) sekira pukul 00.15 WIB.
Pelaku penembakan ke sesama anggota kepolisian tersebut dilakukan oleh AKP.. Dadang Iskandar S.H. Kabag Ops Polres Solok Selatan kepada AKP. Ulil Riyanto Anshari S.I.K., M.H. yang menjabat sebagai Kasatreskrim di Polres yang sama.
Motif awal diduga pelaku AKP. Dadang Iskandar S.H. tidak terima dengan penangkapan para pelaku penambangan galian C ilegal oleh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan AKP. Ulil Riyanto Anshari S.I.K., M.H. beserta jajarannya.
Kemudian pelaku AKP. Dadang Iskandar mendatangi dan menemui korban AKP. Ulil Riyanto Anshari di parkiran dekat ruang identifikasi Sat Reskrim Polres Solok Selatan dan langsung menembak kepala Sang Kasat Reskrim.
Pada saat kejadian ada 2 orang saksi yang melihat secara langsung peristiwa penembakan tersebut yakni Aipda Tomi Yudha T. Kanit Tipidter dan anggotanya Briptu Satryadi.
Akibat peristiwa tersebut korban AKP. Ulil Ryanto Anshari langsung di bawa ke puskesmas Lubuk Gadang Kec. Sangir Kab. Solok Selatan untuk mendapatkan penanganan medis.
Nahas, menurut dokter puskesmas yang menangani, korban mengalami penembakan di pelipis kanan hingga tembus ke kepala belakang sehingga nyawa korban tidak bisa diselamatkan dan meninggal dunia. Jenazah korban kemudian langsung dibawa ke RS. Bhayangkara Kota Padang untuk dilakukan otopsi.
Pelaku penembakan AKP. Dadang Iskandar langsung melarikan diri dan saat ini dalam pengejaran oleh pihak kepolisian Polda Sumatera Barat.
Pihak kepolisian Polda Sumatera Barat juga mengamankan barang bukti:
– 1 (satu) unit kendaraan R4 Merk Toyota Rush berwarna Hitam dengan Nopol : B 1215 QH
– Selongsong peluru kaliber 9 mm sebanyak 2 (dua) butir yang berasal dari senjata Api Pendek Jenis Pistol HS (di sebelah ruangan Identifikasi Sat Reskrim)
– Selongsong Peluru kaliber 9 mm sebanyak 7 (tujuh) butir yang berasal dari senjata Api Pendek Jenis Pistol HS (di sekitar rumah dinas Kapolres). (A3/Red)